GROTEIN 500 MG CAP

IDR. 6.800,-

Beberapa spesies gamat, terutama gamat emas (Stichopus horrens), dikatakan memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Biasanya gamat dikeringkan, dibuat serbuk, dan digunakan sebagai lotion, atau dijadikan ekstrak guna digunakan secara internal. Masyarakat mempercayai bahwa gamat berkhasiat untuk mengobati luka kulit, ulkus lambung (maag), meningkatkan kekebalan tubuh, dan berbagai manfaat lainnya. Efektifitas ekstrak gamat untuk mengobati perbaikan jaringan tubuh sedang diteliti dengan serius. Dikatakan bahwa ekstrak gamat mengandung asam-asam lemak yang berperan aktif dalam perbaikan jaringan tubuh. Sebuah penelitian pada tahun 2007 membuktikan bahwa senyawa lektin yang terkandung dalam salah satu spesies gamat,Cucumaria echinata, mampu menghambat perkembangan parasit malaria yang dihasilkan oleh nyamuk transgenik.